Me
I n t r o v e r t
Aku memang diam
Tapi otakku sibuk menyulam
Benang-benang teori menajam
Aku tidak benci
Sendiri sebab tak punya energi
Tuk mengejar sumber iri
Dingin atau pemalu
Menjuluki hak asasimu
Asal jangan tanya arahku
Aku nakhoda di kapalku..
Jangan buang waktumu
Caturkan akan jadi apa aku
Aku bahagia di kabinku
Silakan kalian berpesta
Aku di sini menonton drama
Aktor India mengajakku tertawa
Berkemul bergosiplah kalian ceria
Aku di sini sibuk menguntai kata
Hobiku curhat pada metafora
Pergi teman, carilah pacar
Jadwalku padat untuk menggambar
Hariku asyik bersama goresan dan lembar
Aku tidak sakit gigi
Jika kau pengikut mimpi
Atau penggemar satu obsesi
Mulutku akan menyembur kata tak terkendali
Kala aku pendiam kau anggap dusta
Kaku, kau nyengir tertawa
Lugu, kau tafsir akting belaka
Percayalah, kau spesial saat itu juga..
Tasikmalaya, 08 Oktober 2020.
Lonely and waiting
That's mine
β
Komentar